Al-Qadhiy al-Adib Sayyidi Ahmad
as-Sukairij Radhiyallahu Anhu seorang ulama besar dari negri Maroko menyebutkan
dalam kitabnya: Kasyful Hijab Amman Talaqa Maas Syekh at-Tijaniy Minal Ashab
(ensiklopedia ulama Thoriqoh Tijaniyah yang bertalaqqi langsung kepada Sayyidi
Syekh Ahmad Tijani Radhiyallahu Anhu) menyebutkan kumpulan redaksi shalawat yang
sangat indah dengan gubahan sajak huruf-huruf Hijaiyah karya al-Imam Sayidi Muhammad
al-Arobiy at-Taziy ad-Damrawiy at-Tijaniy Radhiyallahu Anhu yang beliau beri
nama Yaqutatul Muhtaj (Batu Yaqut yang diburu banyak orang). Di dalam salah
satu redaksinya disebutkan nama malaikat yang memiliki tugas menghitung dan
mengkoordinir jumlah shalawat-shalawat yang ada di alam untuk dilaporkan kepada
Rasulullah shallallahu alaihi wa sallam. Malaikat itu bernama “Shalshayayil”
Alaihis Salam. Begitulah keterangan dari ahli ma'rifah Radhiyallahu Anhum.
Adapun riwayat hadis yang menyatakan bahwa
ada malaikat yang memiliki seribu tangan, di setiap tangan ada seribu jari. Walaupun
malaikat itu memiliki seribu tangan dan sejuta jari dan diberikan kepandaian untuk
menghitung tetesan air hujan yang yang turun dari langit ke bumi, tapi ia tidak
mampu menghitung jika ada kelompok manusia berkumpul di satu tempat, mereka
menyebut nama Rasulullah shallallahu Alaihi Wa sallam lalu bershalawat kepada
beliau. Riwayat ini maudhu (palsu) tida memiliki sanad yang bisa dipertanggung
jawabkan sehingga boleh jadi tidak ditemukan dalam kitab-kitab hadis yang mu’tabar
(diakui) oleh para ulama ahli hadis di kalangan ahli sunnah. Riwayat tersebut banyak
disebutkan dalam kitab-kitab ulama syiah ekstrim.
Dikutip dari kitab “Ittihaf al-Amajid
Bi Nafais al-Fawaid” karya H. Rizqi Zulqornain al-Batawiy Hafizhahullah Wa
Lathafa Bihi.
1 komentar:
Alhamdulillah makin pintar
Posting Komentar