Rabu, 31 Juli 2013

Enam Kekayaan Orang Beriman




Sebagian ulama berkata, 'Buat orang beriman, tidak ada kekayaan yang berharga dibanding 6 hal berikut: 

1. Ilmu yang menunjukinya jalan menuju akhirat

2. Teman yang membantunya untuk melakukan ketaatan kepada Allah dan mencegahnya berbuat maksiat

3. Pengetahuan terhadap musuhnya dan kehati-hatian terhadapnya

4. Kemampuan mengambil ibrah (pelajaran berharga), yang dipakai untuk Tafakkur (merenungkan) ayat-ayat Allah seperti pada pergantian siang dan malam serta tanda-tanda kekuasan Allah lainnya

5. Memiliki sifat Inshaf (Kesadaran) mendapat pemaafan dari orang lain, agar mereka tidak menjadi musuh baginya pd hari kiamat

6. Isti’dad Lil Maut (Persiapan menghadapi kematian) dan perjumpaan dengan Allah sebelum dia masuk kubur sehigga tidak menjadi org yg dipermalukan pd hari kiamat'.

* Dikutip dari Tafsir Hada'iq ar-Wah wa al-Rayhan, karya Syaikh Muhammad al-Amin al-Harari.


Cangkokkan dari Ustad H. Abdul Aziem 



 

Tidak ada komentar: